Burung Kacer

Nama Lain dari Kucica Kampung adalah kacer, Burung ini suka menjelajah di berbagai lingkungan yang kecepatan terbangnya bisa mengungguli kerabatnya murai batu. bahkan dari burung berbulu hitam,berekor panjang seperti lidi. Burung kacer banyak mendiami dataran rendah sampai ketinggian 1000 meter di atas permukaan laut.bahkan tidak jarang ada yang terlihat di perumahan penduduk. Habitat asli burung yang dalam bahasa Inggrisnya disebut Magpie Robin/Oriental Magpie Robin/Straits Robin ini adalah daerah hutan terbuka, kebun dekat pemukiman penduduk
Di jawa tengah dan jawa timur,burung bertubuh gempal ini di kenal dengan sebutan srintil. burung kacer terbilang sangat aktif mencari makan.mulai dari pohon kelapa,randu,pisang atau ranting pohon kering.burung ini terlihat sendiri.akan tetapi akan selalu bersama pasanganya pada saat musim kawin.
Secara umum burung ini mempunyai ukuran panjang tubuh sampai 19 cm jika diukur dari ujung paruh sampai ujung ekor. Kacer jantan dewasa mempunyai warna bulu bagian kepala dan atas berwarna hitam mengkilat, sementara pada sebagian sayap mulai dari bahu sampai ujung sayap sebagian berwarna putih. Untuk jenis poci/sekoci pada bagian bawah dada sampai ke ujung ekor bagian bawah bewarna putih, sedangkan untuk yang jenis jawa timur berwarna hitam. Pada betina didominasi warna abu-abu cenderung kusam. Sedangkan pada burung jantan muda warna bulu pada bagian atas dan kepala masih terdapat warna coklat.
Referensi:
_____, Kucica Kampung, id.wikipedia.org_____, Burung Kacer, tulisanterkini.com
No comments: